Wagub Sulut Targetkan Tol Manado-Bitung Rampung pada Akhir 2021

INFRASTRUKTUR.CO.ID, JAKARTA: Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Steven Kandouw  menargetkan  pembangunan tol Manado-Bitung rampung pada akhir 2021.

“Untuk saat ini tol Manado-Bitung baru sampai di Kelurahan Danowudu, Jalan tol Manado-Bitung ditargetkan selesai 100 persen pada akhir tahun ini,” jelasnya, pada Kamis (16/9/2021).

Sampai saat ini, pengerjaan tol Manado-Bitung tersisa 13 kilometer lagi dari gerbang tol Danowudu sampai gerbang tol Bitung.

Adapun jalan tol ini memiliki total seluruhnya lima gerbang tol (GT). Kelima Gerbang tol tersebut, yaitu GT Manado, GT Airmadidi, GT Kauditan, GT Danowudu, dan GT Bitung.

Jalan tol Manado-Bitung sendiri terdiri atas dua seksi, Seksi I Manado-Airmadidi sepanjang 14 kilometer dan Seksi II Airmadidi-Bitung sepanjang 25 kilometer.

Tol yang memiliki total panjang 39 kilometer ini dikerjakan dengan konsep Kerjasama Pemerintah Badan Usaha (KPBU).

What is your reaction?

0
Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly

You may also like

Comments are closed.

More in Jalan