Pasca Rumah Sakit Covid-19 dan Pit Building, WIKA Berencana Bangun Rusun dengan Konstruksi Modular

INFRASTRUKTUR.CO.ID, JAKARTA: PT Wijaya Karya (WIKA) berencana bangun rumah susun (rusun) menggunakan metode konstruksi modular.

Agung Budi Waskito selaku Direktur Utama WIKA megungkapkan bahwa metode konstruksi modular dapat digunakan dalam pembangunan rumah susun. Sampai saat iniWIKA terus melakukan inovasi tersebut.

Metode konstruksi modular merupakan inovasi dari anak perusahaan WIKA, yakni Wijaya Karya Pembangunan Gedung (WEGE).

Sebelumnya, WEGE telah mengaplikasikan metode konstruksi modular ini pada rumah sakit darurat Covid-19 dan Pit Building Sirkuit Mandalika.

“Cukup banyak, selain rumah sakit Covid-19 dan Pit Building Sirkuit Mandalika, mungkin nanti ada rumah susun, serta mungkin juga di ibu kota baru. Kami sedang berinovasi, sehingga dapat dikembangkan menjadi lebih baik lagi,”ujar Agung, Minggu (21/11/2021).

 

What is your reaction?

0
Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly

You may also like

Comments are closed.

More in Properti