Kementerian PUPR Siap Salurkan Bantuan Bedah 500 Rumah di Bali

INFRASTRUKTUR.CO.ID, JAKARTA: Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melakukan Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) ke 500 unit rumah tidak layak huni di Porvinsi Bali.

PUPR akan menggelontorkan anggaran untuk Program BSPS di Provinsi Bali, yakni sebesar Rp20 Miliar. Dengan anggaran sebesar itu, PUPR mengharapkan sejumlah masyarakat di Provinsi Bali dapat tinggal di rumah yang layak huni.

“Jumlah rumah yang ditingkatkan kualitasnya melalui Program BSPS ini sebanyak 500 unit RTLH dengan total anggaran Rp10 Miliar,” jelas Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR Khalawi Abdul Hamid, Jumat (24/9/2021).

Ia mengatahak bahwa BSPS merupakan salah satu program yang manfaatnya terasa langsung bagi masyarakat. Sebab tempat tinggal yang mereka huni menjadi lebih baik untuk mereka tinggal.

Adapun setiap rumah akan menerima sekitar Rp20 juta. PUPR merinci Rp17,5 juta untuk biaya pembelian bahan bangunan, dan sisanya Rp2,5 juta untuk upah tukang.

Program BSPS di Provinsi Bali ini menyasar 7 Kabupaten. Adapun ketujuh kabupaten tersebut, yakni Kabupaten Buleleng, Jembrana, Tabanan, Bangil, Gianyar, Klungkung, dan Karangasem.

What is your reaction?

0
Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly

You may also like

Comments are closed.

More in Properti