PLN Bangun 11 Infrastruktur Ketenagalistrikan di Timur Indonesia

INFRASTRUKTUR.CO.ID, JAKARTA: PT PLN telah merampungkan 11 pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan di Papuan dan Maluku. Adapun beberapa diantaranya untuk menunjang jalannya perhelatan akbar PON XX di Papua.

“Proyek-proyek skala besar yang kami selesaikan di kala pandemi tersebar di Provinsi Papua, Papua Barat dan Maluku,” jelas GM PLN UIP Maluku dan Papua Reisal Rimtahi, Selasa (28/12/2021).

Ia juga mengatakan bahwa pembangunan inftastruktur ketenaga listrikan tersebut, yakni berupa pembangunan jaringan.

Adapun beberapa infrastruktur tersebut berupa Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV sepanjang 60,7 kms, Gardu Induk dengan kapasitas 420 MVA. Selain itu juga ada Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) dengan kapasitas 28,9 MW.

Reisal berharap dengan hadirnya sejumlah infrastruktur ketenagalistrikan dapat menarik minat investor di wilayah timur Indonesia.

What is your reaction?

0
Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly

You may also like

Comments are closed.

More in Properti